Profesi Kesehatan Yang Dapat Mendaftar Petugas Kesehatan Haji Arab Saudi.

แชร์
ฝัง
  • เผยแพร่เมื่อ 7 ส.ค. 2023
  • Profesi Yang Bisa Mendaftar Sebagai Petugas Kesehatan Haji
    Assalamualaikum
    Ketemu lagi bersama saya Ners Juliansyah
    Pada video ini saya akan membahas tentang profesi apa saja yang bisa mendaftar sebagai Tenaga Kesehatan Haji .
    Sebagai mana kita ketahui, Kementrian Kesehatan melalui Pusat Kesehatan Haji , setiap tahun selalu merekrut Tenaga Kesehatan Haji untuk mendukung Operasional Pelayanan Kesehatan Haji di Arab Saudi, baik TKH Kloter maupun PPIH Kesehatan Non Kloter. Berikut akan saya sampaikan profesi apa saja yang dapat mendaftar atau mengikuti rekrutmen Tenaga Kesehatan Haji Kementrian Kesehatan.
    Sebelumnya jangan lupa untuk subscribe , like dan tekan tombol lonceng pada channel saya ini agar nantinya banyak lagi info yang bisa saya sampaikan .
    Mari kita simak di video ini sampai habis ...
    Pertama - tama yang perlu kita ketahui bahwa untuk rekrutmen tenaga kesehatan haji ada 2 jenis penugasan yakni Tim Kesehatan Haji (TKH) Kloter yang tugasnya memndampingi setiap kloter Jamaah Haji dan PPIH Kesehatan Arab Saudi Non Kloter yang bertugas di Klinik Kesehatan Haji, Bandara, sektor atau diluar kloter Jamaah Haji.
    Untuk TKH Kloter yang bisa mendaftar adalah profesi Dokter dan Perawat saja, karena komposisi dari TKH terdiri dari 1 dokter dan 2 perawat .
    Sedangkan untuk PPIH Kesehatan Arab Saudi komposisinya terdiri dari berbagai profesi kesehatan, berikut adalah profesi kesehatan yang dapat mengikuti atau mendaftar sebagai PPIH Kesehatan Arab Saudi :
    1. Dokter
    Dokter yang diperlukan untuk PPIH Kesehatan Arab Saudi : Dokter Umum dan Dokter Spesialis , Untuk dokter spesialis yang diperlukan Dokter Spesialis Anastesi, Dokter Spesialis Bedah Umum, Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah, Dokter Spesialis Penyakit Dalam,Dokter spesialis saraf, Dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi, Dokter Spesialis kedokteran jiwa , dokter spesialis kesehatan penerbangan, dokter spesialis paru, dokter spesialis orthopedi, dokter spesialis emergency medicin dan Dokter Gigi
    2. Perawat
    Perawat yang diperlukan biasanya dengan pengalaman kerja di unit emergenci , ICU / HCU, rawat inap dan kesehatan jiwa
    3. Terapis Gigi dan Mulut
    4. Analis Kesehatan
    5. Elektromedik
    6. Perekam medis
    7. Radiografer
    8. Tenaga Gizi
    9. Kesehatan Masyarakat
    10. Sanitarian
    11. Surveilan
    12. Apoteker
    13. Tenaga Kefarmasian
    14. Penyuluh Kesehatan
    Demikian profesi kesehatan yang bisa mendaftar dan mengikuti proses rekrutmen Tenaga Kesehatan Haji
    Untuk Informasi tentang rekrutmen Tenaga Kesehatan Haji biasanya akan di umumkan secara resmi di media sosial Pusat Kesehatan Haji Kementrian Kesehatan
    Semoga informasi ini bermanfaat, semoga teman-teman profesi kesehatan yang termasuk tadi bisa mengikuti proses rekrutmen petugas kesehatan haji .
    Assalamulaikum warahmatullah wabarakatuh
    #ppih
    #tkh
    #haji

ความคิดเห็น • 33

  • @bugistraveling
    @bugistraveling 27 วันที่ผ่านมา

    Semoga profesi bidan di adakan Aamiin YRA

  • @dewisoviatus30
    @dewisoviatus30 17 วันที่ผ่านมา

    untuk formasi perekam medis PPIH di tahun 2024 jummlahnya berapa nggih

  • @ibrahim-un4zv
    @ibrahim-un4zv 11 หลายเดือนก่อน +1

    MasyaAllah semoga tahun depan pak,sy lulus PPIH 2024

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  11 หลายเดือนก่อน

      Amin Allahumma Amin...

  • @Murottaldaily-mq7bj
    @Murottaldaily-mq7bj 11 หลายเดือนก่อน +1

    Bismillah PPIH 2024🤲

  • @novitrilestari9533
    @novitrilestari9533 6 หลายเดือนก่อน

    Kak kalo belum ada SIP tapi SIP sedang proses cetak bisa daftar? Atau tidak ya? Mohon arahan nya

  • @jonandhaaulia1134
    @jonandhaaulia1134 7 หลายเดือนก่อน

    Halo kak kalau fresh graduated perawat blm pernah bekerja,tapi untuk sertifikat sudah lengkap apakah bisa mendaftar?

  • @dianernawati7244
    @dianernawati7244 6 หลายเดือนก่อน +1

    Saya dari kementrian ketenagakerjaan tp saya lulusan SKM saya sbgai fungsional penguji k3 apakah bisa mendaftar sebagai ppih penyuluh..tp kmrn dah berhasil input semua..tetep nanti tgl 5 yaa pengumuman administrasi bisa masuk ga yaa

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  6 หลายเดือนก่อน

      InsyaAllah bisa ,sepanjang sesuai ijazah dengan formasi

    • @dianernawati7244
      @dianernawati7244 6 หลายเดือนก่อน

      Maasyaallah Mdh2han allah panggil saya untuk melayani tamu2 allah yg berhaji aamiin

  • @evikalsum5647
    @evikalsum5647 7 หลายเดือนก่อน +1

    Ijin pak, bertanya untuk perawat yg sudah lanjut dari D3 perawat lanjut jadi S1 perawat dan bekerja di kantor dinkes apakah bisa mendaftar TKHI? Mohon di jawab pak🙏

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  7 หลายเดือนก่อน

      Kalau TKHI wajib ada STR dan SIP, kalau ada SIP bisa

  • @dzakirhebatsekalisbkkrthit5076
    @dzakirhebatsekalisbkkrthit5076 7 หลายเดือนก่อน

    Ners sudah ada kabar kapan d buka pendaftaran tahun ini

  • @user-yz9io7ur2h
    @user-yz9io7ur2h 7 หลายเดือนก่อน +1

    kalau daftarnya pilih yang mana pak di menu tugasnya? untuk perawat dan elektromedik

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  7 หลายเดือนก่อน

      Nanti di aplikasi pendaftaran muncul jika kita pada step pilih jenis penugasan, masih nunggu juknis aplikasi tahun ini ya

  • @user-dn6zf6hi3r
    @user-dn6zf6hi3r 6 หลายเดือนก่อน

    Untuk terapis gigi tahun ini brpa formasi diminta pak?

  • @fahmilubis4263
    @fahmilubis4263 6 หลายเดือนก่อน +1

    assalamualaikum bg, pas waktu mengisi di pendidikan kok salah validasi

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  6 หลายเดือนก่อน

      Dari pagi memang eror, mulai siang ini sudah normal

  • @wandysyukri3321
    @wandysyukri3321 10 หลายเดือนก่อน +1

    Mau tanya pak, untuk petugas radiologi apakah harus ada sertifikat btcls dan acls..??

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  10 หลายเดือนก่อน

      BTCLS dan ACLS hanya untuk Dokter dan Perawat

    • @wandysyukri3321
      @wandysyukri3321 10 หลายเดือนก่อน

      @@NersJuliansyah baik pak.. terima kasih untuk info nya..

  • @iermhadhia2429
    @iermhadhia2429 7 หลายเดือนก่อน

    Uraian tugas utk tenaga sanitasi apa ya 🙏

  • @ratihcahyaningtyas2025
    @ratihcahyaningtyas2025 7 หลายเดือนก่อน +1

    Ini tugasnya setelah haji udah selesai kerjanya apa tetap selamanya gt pak ikut kemenkes mohon infonya,

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  7 หลายเดือนก่อน

      Hanya bertugas di musim haji

    • @ratihcahyaningtyas2025
      @ratihcahyaningtyas2025 7 หลายเดือนก่อน

      @@NersJuliansyah hanya yg sudah pns asn ya yg bisa daftar untuk formasi nakes nya pak kok di form nya ada harus masukkin nip n SK

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  7 หลายเดือนก่อน

      @@ratihcahyaningtyas2025 yang non asn bisa, dokumen nya disesuaikan

    • @ratihcahyaningtyas2025
      @ratihcahyaningtyas2025 7 หลายเดือนก่อน

      @@NersJuliansyah fresh graduate bisa ga pak maaf di sesuaikan bagaimana soalnya itu hrs diisi ya formnya soal sk

  • @fitrihanzala7659
    @fitrihanzala7659 11 หลายเดือนก่อน +1

    Profesi bidan tidak bisa ya ka?😢😢

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  11 หลายเดือนก่อน

      Belum ada formasi untuk nakes bidan

    • @yogtalove82
      @yogtalove82 10 หลายเดือนก่อน +1

      Iya nih, kali sebagai penyuluh kesehatan. Semoga th 2024 ada lowongan bidan sbg penyuluh kesehatan pak

    • @yogtalove82
      @yogtalove82 10 หลายเดือนก่อน +1

      Ada batas usianya ga pak untuk mendftr?

    • @NersJuliansyah
      @NersJuliansyah  10 หลายเดือนก่อน

      @@yogtalove82 tidak ada aturan jelas tentang batas usia, tapi untuk yang ASN batas usia nya pensiun