Jelajah KLEDUNG PARK TEMANGGUNG. Tempat wisata di tengah gunung sindoro dan gunung sumbing

แชร์
ฝัง
  • เผยแพร่เมื่อ 23 พ.ค. 2024
  • Sahabat @jejak MATAKAKI
    Kledung Park merupakan agrowisata dan coffee house, yang menyajikan keindahan pemandangan alam yang asri dan sejuk serta dilengkapi dengan taman bunga yang berwarna-warni.
    Yang menjadi daya tarik utamanya, tempat wisata ini berada di antara 2 gunung yang megah dan menakjubkan, yakni Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing yang menjadi ikon Kabupaten Temanggung.
    Wisata Kedung Park Temanggung,terletak di jalan raya Parakan - Wonosobo, Kilometer 11, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.
    Jaraknya sekitar 20 km dari kota Temanggung.
    Lokasi wisata Kledung Park ini, dekat dengan wisata Sigandul View, Sinsu Park dan Embung Kledung.
    Tempatnya yang berada di area pegunungan, sehingga menciptakan suasana yang sejuk dan asri, dengan pemandangan alam yang menakjubkan.
    Berbagai jenis tanaman bunga yang ditanam di sekitar area wisata menambah kesan indah dan cantik.
    Tempat wisata ini cocok dikunjungi bersama keluarga, teman maupun pasangan, untuk sekadar bersantai, berlibur, maupun heling.
    Kledung Park Temanggung menyediakan area camping dan Glamping, yang dapat di sewa oleh pengujung.
    Para pengunjung dapat menikmati indahnya camping maupun glamping dibawah gemerlapnya bintang, dengan view panorama alam 2 gunung yang megah dan cantik.
    Kledung Park Temanggung menyediakan berbagai spot yang menarik dan wahana permainan yang membuat pengunjung merasa nyaman dan menciptakan momen semakin seru.
    Beberapa spot menarik seperti ATV, Memanah, Memberi makan kelinci dan flying fox.
    Pengunjung juga bisa berfoto-foto di spot-spot instagramable yang tersedia, atau mencoba wahana permainan yang seru dan menantang.
    Jangan lupa untuk hunting foto. Di setiap sudut taman merupakan spot yang keren dengan view Gunung Sindoro dan Sumbing.
    Spot Taman Kelinci
    Taman kelinci menjadi spot favorit bagi anak-anak. Mereka dapat bermain bersama kelinci, dan memberinya makan.
    Terdapat pula kandang kambing, yang bisa diajak berinteraksi dan diberi makan.
    Menjadikan aktivitas yang sangat seru bagi anak-anak.
    Kledung Park Cafe
    Cafe ini menjadi daya tarik tersendiri di tempat ini, yang menawarkan nuansa alami Gunung Sumbing dan Sindoro sebagai latarnya.
    Waktu yang paling ramai adalah menjelang sunset. Banyak pengunjung yang memburu momen indah ini.
    Selamat berjelajah dan menikmati 🙏
    Video :
    • Pinus Pengger Yogyakar...
    • Tebing Breksi Jogja. W...
    • Jalur Nampan Sukomakmu...
    • Camping Magelang. Meni...
    • MANGLI SKY VIEW MAGELA...
    • PANTAI PARANGTRITIS YO...
    • Tempat wisata dengan p...
    • Nampan Sukomakmur Mage...
    • Jalur Tembus ‼️ Silanc...
    • Silancur Highland Mage...
    #wisatatemanggung#kledung#liburan#wisatamagelang#wisatajawatengah#traveling#wisata#kledungpark#kledungparktemanggung#liburanseru#liburankeluarga#wisataalam#sumbing#wisataindonesia#wisataterbaru#glamping#glampingmurah#camping#cafe#sigandulview#travelingram#travelingvlog#travelingvlogs#tour#wisataindonesiaterindah#trending#trendingvideo

ความคิดเห็น • 2

  • @myjoelie3075
    @myjoelie3075 24 วันที่ผ่านมา

    tempat wisata diantara gunung sindoro sumbing.... sejuk dan indah

    • @Travelinghits
      @Travelinghits  23 วันที่ผ่านมา

      Sejuk udara pegunungan
      Thanks