FILM DOKUMENTER | Barrang Lompo: Penyelam dan Dunia Teripang

แชร์
ฝัง
  • เผยแพร่เมื่อ 15 ธ.ค. 2023
  • Pekan Raya Jurnalistik (PRJ) 2023 yang mengangkat Tema "Arunika Barrang Lompo" Mempersembahkan Film Dokumenter dengan judul "Barrang Lompo: Penyelam dan Dunia Teripang"
    Sinopsis
    Penyelam dan Dunia Teripang merupakan sebuah film dokumenter karya anak jurnalistik angkatan 2021 yang menceritakan tentang sejarah pulau, kebudayaan melaut dan yang lainnya, ekonomi warga serta seputar usaha teripang yang menjadi salah satu penghasilan terbesar masyarakat di pulau Barrang Lompo.
    Pulau yang berlokasi di sebelah barat laut dari kota Makassar, Sulawesi Selatan. Membutuhkan jarak tempuh selama kurang lebih setengah jam dari Dermaga Kayu Bangkoa. Dikenal dengan suku yang beragam dan menetap disana hidup dengan rukun. Memiliki sejarah yang cukup menarik mulai awal penghuni suku yang pertama kali menghuni disusul dengan suku lainnya dan membuat petak-petakan wilayah di atas pulau Barrang Lompo.
    Kerajinan tangan dari aneka bahan laut yang dijadikan berbagai karya lalu menjadikannya sebagai salah satu penghasilan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan hidup.
    Selain itu, di pulau Barrang Lompo juga memiliki budaya melaut yang rutin mereka lakukan bergandengan dengan pekerjaan mayoritas masyarakat pulau, yaitu pekerjaan mencari teripang di laut sehingga mereka melakukan sebuah doa agar mereka bisa mendapatkan ketenangan serta keselamatan saat di laut hingga kembali ke darat.
    Usaha teripang menjadi pekerjaan yang memiliki nilai jual tinggi di pulau Barrang Lompo, terdapat sistem kerja pemegang modal dan para pekerja yang berasal dari masyarakat pulau dengan sistem bagi hasil.
    Walaupun memiliki hasil yang cukup besar, namun resiko yang harus siap ditanggung oleh para pencari atau penyelam teripang sangatlah besar. Tak sedikit kejadian penyelam mengalami kelumpuhan akibat kecelakaan-kecelakaan yang terjadi dilaut, baik yang diakibatkan oleh dari sendiri ataupun hal yang lain seperti alam atau kutang safety nya alat yang digunakan.
    Jika berjalan-jalan disekitar pulau maka akan nampak banyak orang yang sudah kehilangan bagian anggota tubuhnya, dan itu rata-rata dari mereka adalah mantan penyelam teripang. Cukup miris melihat pemandangan seperti ini ketika berkunjung di pulau Barrang Lompo, bahkan yang paling fatal adalah ketika para penyelam yang tak dapat bertahan hidup atau meninggal di bawah laut saat sedang menangkap teripang.

ความคิดเห็น • 10