Khazanah Minangkabau
Khazanah Minangkabau
  • 27
  • 188 331
PRODUKSI DAN KOMERSIALISASI BATIK MINANGKABAU BERBASIS NASKAH KUNO
Video ini adalah kegiatan Matching Fund yang kami laksanakan pada September sampai November 2022. Kegiatan ini merupakan satu usaha mengembangkan dan memanfaatkan khazanah naskah kuno Minangkabau untuk industri kreatif.
Sudah dua dasawarsa, pengusul melakukan inventarisasi, katalogisasi, dan digitalisasi naskah Minangkabau yang tersebar di berbagai tempat di Sumatera Barat. Hasilnya, seribuan naskah kuno Minangkabau dengan keragaman kandungan (keagamaan, kesejarahan, kesusastraan, pengetahuan tradisional, adat-istiadat, folklor, rajah, dan silsilah) telah ditemukan dan diselamatkan isinya.
Menariknya, selain mengandung keragaman isi, di dalam ratusan naskah kuno Minangkabau juga terdapat iluminasi (ragam hias). Ragam hias tradisional jenis ini memiliki beragam bentuk dan estetika yang khas lokal serta esksotis. Iluminasi tersebut dapat dikembangkan dan dimanfaatkan untuk pengayaan desain motif batik Minangkabau.
Pengembangan dan pemanfaatan iluminasi naskah kuno Minangkabau menjadi desain motif batik sudah dilakukan oleh pengusul sejak tahun 2018. Reka cipta ini sekaligus membuktikan bahwa riset terhadap warisan budaya, termasuk naskah kuno, bukan sekadar seperti menggali kuburan, lalu menemukan tulang belulang, merangkainya, memajang di museum, lalu selesai. Hilirisasi riset naskah kuno Minangkabau membuktikan bahwa warisan budaya dapat digali untuk menghasilkan sesuatu yang profitabel.
Program kegiatan ini bertujuan untuk: (1). Menghasilkan narasi esksotis terhadap ratusan desain motif batik Minangkabau berbasis naskah kuno; (2). Menghasilkan produk batik Minangkabau berbasis naskah kuno; dan (3). Menghasilkan seperangkat sistem digital marketing untuk komersialisasi produk batik Minangkabau tersebut.
Dalam upaya pelindungan, pengembangan, pemanfaatan, dan pembinaan naskah kuno (manuskrip), pemerintah telah menetapkan Undang-Undang Pemajuan Kebudayaan Nomor 5 Tahun 2017 dengan menempatkan manuskrip pada urutan kedua dari sepuluh objek pemajuan kebudayaan. Dari empat ruang lingkup pemajuan kebudayaan tersebut, lingkup pengembangan dan pemanfaatan objek pemajuan kebudayaan agaknya masih sangat minim dilakukan. Sehubungan dengan itu, usaha pengembangan dan pemanfaatan iluminasi naskah kuno Minangkabau untuk pengayaan desain motif batik merupakan usaha memaksimalkan pemajuan kebudayaan. Usaha ini sangat sesuai dengan tuntutan peradaban saat ini, yakni peradaban yang dikenal dengan Era Ekonomi Kreatif. Peradaban yang memberi peluang warisan budaya sebagai deposit ‘mata tambang’ baru yang dapat dikembangkan dan dimanfaatkan untuk kehidupan hari ini dan masa yang akan datang.
Selama ini perajin batik dan bidang fesyen lainnya di Sumatera Barat hanya mengandalkan ragam hias ukiran rumah gadang sebagai inspirasi pengayaan desain motif kain. Baru lima tahun terakhir ini, terutama sejak reka cipta yang pengusul hasilkan dari beberapa riset terapan, banyak pihak yang mengetahui bahwa ternyata Minangkabau juga kaya dengan ragam hias tradisional berupa iluminasi naskah kuno. Produk batik Minangkabau berbasis naskah kuno memiliki nilai eksotis khas lokal Minangkabau. Produk jenis ini memiliki pasar yang cukup luas karena nilai-nilai yang terkandung di dalamnya dengan akar budaya dan sejarah yang kaya makna filosofi Minangkabau.
มุมมอง: 246

วีดีโอ

FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM HAKA
มุมมอง 442 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM HAKA
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM SURAU PONDOK KETEK
มุมมอง 462 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM SURAU PONDOK KETEK
FBK_SULUAH_DIGITALISASI
มุมมอง 522 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_DIGITALISASI
FBK_SULUAH_KONSERVASI
มุมมอง 292 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_KONSERVASI
FBK_SULUAH_TRANSLITERASI
มุมมอง 682 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_TRANSLITERASI
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM SURAU PARAK LAWEH
มุมมอง 212 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM SURAU PARAK LAWEH
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM HAKA
มุมมอง 392 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM HAKA
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM SURAU SIMAUNG
มุมมอง 2292 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_SKRIPTORIUM SURAU SIMAUNG
FBK_SULUAH_PAMERAN MANUSKRIP MINANGKABAU
มุมมอง 1072 ปีที่แล้ว
FBK_SULUAH_PAMERAN MANUSKRIP MINANGKABAU
Sejarah Ringkas Kerajaan Pagaruyung #3 | A Brief History of the Kingdom of Pagaruyung #3
มุมมอง 2.4K4 ปีที่แล้ว
Sejarah Ringkas Kerajaan Pagaruyung #3 | A Brief History of the Kingdom of Pagaruyung #3
Sejarah Singkat Kerajaan Pagaruyung #2 | A Brief History of the Kingdom of Pagaruyung #2
มุมมอง 3.5K4 ปีที่แล้ว
Sejarah Singkat Kerajaan Pagaruyung #2 | A Brief History of the Kingdom of Pagaruyung #2
Sejarah Ringkas Kerajaan Pagaruyung #1 | A Brief History of the Kingdom of Pagaruyung #1
มุมมอง 10K4 ปีที่แล้ว
Sejarah Ringkas Kerajaan Pagaruyung #1 | A Brief History of the Kingdom of Pagaruyung #1
“Balaki Ampek” Satu Contoh Ketahanan Pangan dalam Budaya Minangkabau
มุมมอง 5864 ปีที่แล้ว
“Balaki Ampek” Satu Contoh Ketahanan Pangan dalam Budaya Minangkabau
Mak Katik dalam Webinar Khazanah Warisan Budaya di Sumatera Barat oleh Dinas Kebudayaan Sumbar #2
มุมมอง 2604 ปีที่แล้ว
Mak Katik dalam Webinar Khazanah Warisan Budaya di Sumatera Barat oleh Dinas Kebudayaan Sumbar #2
Mak Katik dalam Webinar Khazanah Warisan Budaya di Sumatera Barat oleh Dinas Kebudayaan Sumbar #1
มุมมอง 1244 ปีที่แล้ว
Mak Katik dalam Webinar Khazanah Warisan Budaya di Sumatera Barat oleh Dinas Kebudayaan Sumbar #1
Khazanah Manuskrip Minangkabau #suraupaseban
มุมมอง 1K4 ปีที่แล้ว
Khazanah Manuskrip Minangkabau #suraupaseban
RUMAH KAJANG PADATI
มุมมอง 5254 ปีที่แล้ว
RUMAH KAJANG PADATI
Pramono_Karya Maestro_FKB_2020
มุมมอง 5264 ปีที่แล้ว
Pramono_Karya Maestro_FKB_2020
Surahan Adat Minangkabau Mak Katik: # Ninik Mamak_01
มุมมอง 22K9 ปีที่แล้ว
Surahan Adat Minangkabau Mak Katik: # Ninik Mamak_01
Surahan Adat Minangkabau Mak Katik: # Ninik Mamak_01
มุมมอง 72K9 ปีที่แล้ว
Surahan Adat Minangkabau Mak Katik: # Ninik Mamak_01
MENJELANG RAGAM RUMAH GADANG, MENINJAU MINANGKABAU_02
มุมมอง 6K9 ปีที่แล้ว
MENJELANG RAGAM RUMAH GADANG, MENINJAU MINANGKABAU_02
MENJELANG RAGAM RUMAH GADANG, MENINJAU MINANGKABAU_01
มุมมอง 67K9 ปีที่แล้ว
MENJELANG RAGAM RUMAH GADANG, MENINJAU MINANGKABAU_01